Translations:District coordinators - in more detail/7/id

Revisi per 17 September 2014 08.52 oleh Yusatya (bicara | kontrib) (Created page with "====Berbagi peran koordinasi dengan satu atau lebih staf lain.==== * Memiliki setidaknya dua orang koordinator di setiap kabupaten/kota merupakan ide yang baik - dua orang sta...")
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Berbagi peran koordinasi dengan satu atau lebih staf lain.

  • Memiliki setidaknya dua orang koordinator di setiap kabupaten/kota merupakan ide yang baik - dua orang staf senior yang dapat berperan sebagai koordinator. Dengan demikian, dapat dilakukan pembagian tanggung jawab ketika beban pekerjaan tinggi dan memungkinkan salah satu koordinator untuk tidak hadir ketika sakit, cuti, mengikuti pelatihan atau menghadiri rapat.
  • Koordinator perlu memantau sistem secara terus menerus dan merespon kesalahan maupun permasalahan administrasi sistem yang muncul. Koordinator juga perlu mengamati data kesehatan hewan yang diterima - memantau laporan prioritas, investigasi penyakit, dan potensi permasalahan lainnya. Tanggung jawab ini dapat memakan banyak waktu sehingga lebih baik jika dilakukan pembagian kerja dengan setidaknya satu orang staf lain agar koordinasi pelayanan tetap konsisten, komprehensif, dan responsif.
  • Karena besarnya tanggung jawab yang dimiliki koordinator, akan lebih baik jika staf yang menjadi koordinator dapat mengambil giliran 'bertugas' pada akhir minggu atau di malam hari secara bergantian.